Teknologi WiFi

Pengertian WiFi

wifi

Wi-Fi adalah sekumpulan standar yang digunakan untuk Jaringan Lokal Nirkabel (Wireless Local Area Networks – WLAN) yang didasari pada spesifikasi IEEE 802.11. Jadi kesimpulannya, Pengertian wifi yaitu sebuah teknologi komunikasi yang menggunakan teknologi radio pada wireless LAN dengan urutan penyebaran menggunakan direct sequence spread spectrum radio technology dan Orthogonal Frequency Division Multiplexing radio technology. Sehingga wifi ini merupakan perangkat wireless lan yang bertindak sebagai jembatan antar perangkat nirkabel.

Awalnya Wi-Fi ditujukan untuk penggunaan perangkat nirkabel dan Jaringan Area Lokal (LAN), namun saat ini lebih banyak digunakan untuk mengakses internet. Hal ini memungkinan seseorang dengan komputer dengan kartu nirkabel (wireless card) atau personal digital assistant (PDA) untuk terhubung dengan internet dengan menggunakan titik akses (atau dikenal dengan hotspot) terdekat. Secara teknis operasional, Wi-Fi merupakan salah satu varian teknologi komunikasi dan informasi yang bekerja pada jaringan dan perangkat WLAN (wireless local area network). Dengan kata lain, Wi-Fi adalah sertifikasi merek dagang yang diberikan pabrikan kepada perangkat telekomunikasi (internet) yang bekerja di jaringan WLAN dan sudah memenuhi kualitas kapasitas interoperasi yang dipersyaratkan.

Sejarah WiFi

Sejarah teknologi 802.11 berawal pada putusan Komisi Komunikasi Federal AS tahun 1985 yang merilis pita GSM untuk pemakaian tanpa lisensi. Pada tahun 1991, NCR Corporation bersama AT&T menemukan pendahulu 802.11 yang ditujukan untuk sistem kasir. Produk-produk nirkabel pertama berada di bawah nama WaveLAN.

Tahun 1991, oleh CNR Corporation/AT&T yang kemudian namanya berubah menjadi Lucent Agere System, sebuah perusahaan yang berdiri di Niewegien, Belanda. Dulu kecepatan transfer datanya hanya 1-2 Mbps. Vic Hayes, si penemu Wi-Fi, yang akhirnya disebut sebagai “Bapak Wi-Fi” merancang beberapa standar Wi-Fi, yaitu IEEE 802.11a, 802.11b dan 802.11g. Sejumlah besar paten oleh banyak perusahaan memakai standar 802.11. Pada tahun 1992 dan 1996, organisasi Australia CSIRO mendapatkan paten untuk sebuah metode yang kelak dipakai di Wi-Fi untuk menghapus gangguan sinyal. Beragam Standar WI-FI Di tahun 1997, IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers) yang anggotanya terdiri dari insinyur dan perusahaan-perusahaan komputer dan jaringan besar, di antaranya Cisco, Microsoft, dan Apple yang berkompeten dalam mengembangkan berbagai standar dalam industri komputer dan elektronik, mengadopsi sebuah standar baru untuk jaringan nirkabel, namanya standar 802.11. Standar tersebut dibuat untuk mendukung akses LAN (Local Area Network) tanpa kabel.

Tahun 1999, Wi-Fi Alliance dibentuk sebagai sebuah asosiasi dagang untuk memegang merek dagang Wi-Fi yang digunakan oleh banyak produk. Istilah Wi-Fi, pertama dipakai secara komersial pada bulan Agustus 1999, dicetuskan oleh sebuah firma konsultasi merek bernama Interbrand Corporation. Wi-Fi Alliance mempekerjakan Interbrand untuk menentukan nama yang “lebih mudah diucapkan daripada ‘IEEE 802.11b Direct Sequence'”. Mereka juga merancang logo Wi-Fi. Wi-Fi Alliance membuat slogan iklan “The Standard for Wireless Fidelity” dan sempat menggunakannya sesaat setelah merek Wi-Fi diciptakan. Karena slogan tersebut, orang-orang salah mengira bahwa Wi-Fi merupakan singkatan dari “Wireless Fidelity” meski kenyataannya Wi-FI adalah merk dagang.

Spesifikasi WiFi
Wi-Fi dirancang berdasarkan spesifikasi IEEE 802.11. Sekarang ini ada empat variasi dari 802.11, yaitu :

  • 802.11a
  • 802.11b
  • 802.11g
  • 802.11n

Spesifikasi b merupakan produk pertama Wi-Fi. Variasi g dan n merupakan salah satu produk yang memiliki penjualan terbanyak pada 2005.

Versi Wi-Fi yang paling luas (berdasarkan dalam IEEE 802.11b/g) beroperasi pada 2.400 GHz sampai 2.483,50 GHz. Dengan begitu mengijinkan operasi dalam 11 channel (masing-masing 5 MHz), berpusat di frekuensi berikut :

  • Channel 1 – 2,412 GHz
  • Channel 2 – 2,417 GHz
  • Channel 3 – 2,422 GHz
  • Channel 4 – 2,427 GHz
  • Channel 5 – 2,432 GHz
  • Channel 6 – 2,437 GHz
  • Channel 7 – 2,442 GHz
  • Channel 8 – 2,447 GHz
  • Channel 9 – 2,452 GHz
  • Channel 10 – 2,457 GHz
  • Channel 11 – 2,462 GHz

Keselamatan dan Kesehatan Pemakaian Peralatan elektronik nirkabel

  • World Health Organization (WHO) menyatakan, “tidak ada risiko setelah terpapar jaringan wi-fi tingkat rendah dan jangka panjang”.
  • United Kingdom Health Protection Agency melaporkan bahwa terpapar Wi-Fi selama setahun “sama seperti terpapar radiasi dari panggilan telepon genggam selama 20 menit”.
  • Sejumlah kecil pengguna Wi-Fi telah melaporkan masalah kesehatan setelah berkali-kali terpapar dan memakai Wi-Fi, meski belum ada publikasi mengenai dampak apapun dalam studi buta rangkap. Sebuah studi yang melibatkan 725 orang penderita hipersensitivitas elektromagnetik mengaku tidak menemukan bukti atas klaim mereka.
  • Sebuah studi berspekulasi bahwa “laptop (mode Wi-Fi) di pangkuan dekat buah zakar dapat menurunkan fertilitas pria”.
  • Studi lainnya menemukan memori kerja yang menurun di kalangan pria saat terpapar Wi-Fi.

Informasi terkait lainnya:
Chat WhatsApp
WhatsApp